![investasi emas](https://static.wixstatic.com/media/4ef762_72cf6955562a47429849bacb44d298f6~mv2.jpg/v1/fill/w_640,h_427,al_c,q_80,enc_avif,quality_auto/4ef762_72cf6955562a47429849bacb44d298f6~mv2.jpg)
Apakah Anda tahu, berapa lama investasi emas untung? Dalam jangka waktu pendek atau justru memerlukan waktu yang tak sebentar?
Pada hakikatnya kegiatan investasi dilakukan demi mendapatkan keuntungan.
Namun, investasi merupakan sesuatu yang tidak mudah.
Anda memerlukan pengetahuan cukup agar kegiatan investasi yang dikerjakan benar-benar bisa memberikan keuntungan.
Di antara instrumen investasi yang mudah dipelajari dan bisa dicoba untuk pemula ialah investasi emas.
Alasannya karena emas dianggap sebagai jenis investasi yang minim risiko serta bisa dimulai dengan modal kecil.
Akan tetapi, keuntungan yang didapat dari investasi emas tak sebentar. Anda memerlukan waktu yang cukup lama bila ingin mencicipi keuntungan besar.
Lalu, berapa lama investasi emas untung? Untuk tahu jawabannya langsung simak ulasannya di bawah ini!
Berapa Lama Investasi Emas Untung?
Sebagai catatan, ulasan di bawah dilansir dari berbagai sumber. Perihal berapa lama investasi emas untung sebenarnya tergantung dari kebutuhan investasi itu sendiri.
1. Jangka Panjang
Menurut berbagai sumber, emas merupakan jenis investasi yang idealnya dilakukan dalam jangka waktu panjang.
Bila diukur menggunakan ukuran waktu, berapa lama investasi emas untung? Maka jawabannya adalah 3 sampai 5 tahun atau 5 sampai 10 tahun.
Dengan waktu tersebut, nilai emas yang Anda punya akan naik signifikan, sehingga investasi emas akan lebih terasa menguntungkan.
Contohnya, harga emas 10 tahun lalu atau tahun 2012 sekitar Rp500 ribu lebih.
Sementara pada tahun 2022, nilai emas hampir Rp1 jutaan.
2. Cara Agar Investasi Emas Menguntungkan
Tidak hanya ‘disimpan’ dalam jangka waktu yang lama, investasi emas bisa menguntungkan dengan beberapa cara, seperti:
Punya Tujuan
Sebelum melakukan investasi, sebaiknya Anda mempunyai tujuan terlebih dulu.
Semisal investasi emas yang Anda lakukan untuk biaya pendidikan, menikah, sampai naik haji.
Dengan punya tujuan jelas, Anda akan tahu berapa banyak emas yang Anda kumpulkan setiap bulannya.
Jenis Emas
Cara berikutnya yaitu memilih jenis emas yang tepat.
Untuk investasi, kami menyarankan agar Anda menyimpan emas batangan atau logam mulia.
Sebab bila Anda memilih emas perhiasan, kenaikannya tak akan sebesar logam mulia yang kemurniannya hampir 99 persen.
Tempat Menyimpan Emas
Ada dua tempat yang direkomendasi untuk menyimpan emas, pertama disimpan langsung oleh Anda atau lewat tabungan emas.
Dua tempat di atas sama-sama baik, tergantung kebutuhan Anda.
Namun sebelum investasi emas, usahakan agar Anda tahu untung rugi kedua tempat tersebut.
3. Penggunaan Emas
Selain bisa dipakai untuk investasi, emas bisa pula Anda gunakan dalam berbagai hal.
Semisal untuk aksesori, khususnya jenis emas perhiasan, juga sebagai dana darurat.
Mungkin Anda bertanya, kenapa emas cocok dipakai untuk dana darurat?
Pasalnya emas mudah Anda cairkan juga nilainya yang sangat stabil bahkan cenderung terus naik.
Beli Emas di Tempat Terpercaya
Nah, setelah tahu waktu berapa lama investasi emas untung, jika Anda hendak beli emas, pastikan mendapatkannya di tempat terpercaya seperti Galeri 24.
Kenapa?
Sebab Galeri 24 merupakan anak perusahaan dari PT Pegadaian Persero, sehingga setiap emas yang dijual pasti aman dan resmi.
Alasan lainnya karena Galeri 24 menyediakan ragam jenis emas, termasuk emas perhiasan dan logam mulia.
Anda bisa membeli emas di Galeri 24 secara online lewat marketplace shopee dan tokopedia, serta melalui situs resmi.
Kalau Anda ingin beli secara offline, silakan untuk datang langsung ke distro Galeri 24 yang sudah tersebar di seluruh Indonesia.
Jadi tunggu apa lagi, dapatkan emas di Galeri 24. Beli emas tanpa was-was!
Comments