top of page

5 Ide Mahar Pernikahan yang Unik. Pasti Berkesan!

dutamayadigital

ide mahar pernikahan
sumber: plaminan.com

Temukan berbagai ide mahar pernikahan unik lewat artikel ini. Siapa tahu salah satunya cocok dijadikan maskawin yang berkesan. Yuk, simak sampai selesai!


Agar pernikahan kian spesial dan berkesan, rancang konsepnya serinci mungkin.


Salah satunya dengan merancang mahar pernikahan yang unik dan spesial.


Jika Anda memang sedang mencari ide mahar pernikahan yang unik, artikel ini akan memberikan rekomendasi terbaiknya.


Coba simak satu per satu, apakah ada yang Anda minati?


5 Ide Mahar Pernikahan yang Berkesan


Artikel di bawah bisa jadi rujukan atau pertimbangan bagi Anda sebelum menentukan mahar pernikahan.


1. Koin


Ide mahar pernikahan unik yang pertama yakni berupa koin.


Supaya lebih bagus, coba tata koin menggunakan pigura khusus agar tampil cantik.


Jumlah koin tak perlu banyak, paling penting jumlah koin mewakili sesuatu atau punya makna besar.


Semisal tanggal pernikahan atau angka khusus yang memiliki kesan di antara hubungan Anda.


Kemudian selain koin rupiah, Anda pun bisa memakai koin dalam mata uang negara lain.


2. Koin Dinar


Bagi Anda pemeluk Agama Islam, pasti Anda tahu apa itu uang dinar.


Uang dinar biasanya berbentuk koin yang terbuat dari emas dengan kemurnian yang mencapai 99 persen.


Alhasil, selain bisa dijadikan tabungan, mahar berupa dinar cukup unik dan berbeda dengan yang lain.


3. Seperangkat Alat Salat dan Paket Umroh


Masyarakat Indonesia biasanya menjadikan seperangkat alat salat sebagai mahar pernikahan.


Bahkan hal ini sudah jadi tradisi yang baik.


Akan tetapi agar punya kesan lebih, cobalah tambah seperangkat alat salat tersebut dengan tiket untuk ibadah umrah.


Ide mahar tersebut pastinya lebih berkesan, sebab setelah menikah, Anda akan langsung beribadah ke tanah suci bersama pasangan yang sah.


4. Tiket Bulan Madu


Ide mahar pernikahan selanjutnya adalah tiket bulan madu.


Anda bisa menggunakan diorama pesawat atau destinasi tempat bulan madu sebagai simbol mahar pernikahan.




Lalu terakhir ada emas.


Selain seperangkat alat salat, emas juga jadi salah satu maskawin yang lumrah digunakan masyarakat Indonesia.


Ada beberapa manfaat jika Anda menggunakan mahar emas.


Pertama, emas bisa jadi tabungan.


Kedua, nilai emas stabil tahan terhadap inflasi.


Ketiga, mudah dicairkan.


Keempat, bisa jadi dana darurat.


Supaya tak tampil biasa, Anda bisa menata mahar berupa emas memakai pigura dan pernak-pernik lainnya.


Tak perlu repot membuat, lantaran pada saat ini banyak toko kerajinan yang menjual kotak mahar dengan bentuk unik.


Beli Emas Online di Galeri 24


Setelah tahu apa saja rekomendasi ide mahar pernikahan yang unik dan berkesan, jika Anda ingin pilih emas, pastinya belinya di tempat terpercaya.


Itu karena beli emas bukan beli barang sembarangan, biasanya beli emas online melibatkan uang yang tidak sedikit. Terlebih untuk dijadikan mahar pernikahan.


Tak heran, faktor keamanan perlu Anda nomor satukan.


Di antara banyaknya toko emas, Galeri 24 jadi yang paling direkomendasikan.


Pasalnya Galeri 24 merupakan anak perusahaan dari PT Pegadaian Persero, sehingga setiap emas yang dijual pasti resmi dan aman.


Tidak hanya itu, Galeri 24 menyediakan jenis-jenis emas, seperti emas batangan atau logam mulia, emas perhiasan hingga berlian.


Pokoknya bisa memfasilitasi Anda untuk menemukan ide mahar pernikahan yang unik.


Bila Anda tertarik untuk beli emas online di Galeri 24, caranya sungguh mudah.


Anda tinggal melakukan transaksi via marketplace dan situs resmi Galeri 24.


Sementara yang ingin beli offline, silakan untuk langsung datang ke distro Galeri 24 yang tokoknya sudah tersebar di mana-mana.


Jadi pastikan, Anda beli emas online di Galeri 24. Beli emas tanpa was-was!

94 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

コメント


©2023 by Galeri 24. Proudly created by G24 IT Dev Team with ♥

bottom of page